Kompas TV nasional berita kompas tv

Polda Jateng dan BI Jateng Bentuk Tim Khusus Cegah Uang Palsu Jelang Pemilu

Kompas.tv - 14 Maret 2019, 15:05 WIB

Untuk mencegah peredaran uang palsu, Kantor Perwakilan Bank Indenesia Jawa Tengah bekerjasama dengan Polda Jawa Tengah membentuk tim khusus. Tim akan bersama-sama mencegah peredaran uang palsu jelang Pemilihan Umum 2019.

Meski cenderung menurun, kasus peredaran uang palsu masih ditemukan di sejumlah daerah di Jawa Tengah. Tim khusus yang dibentuk Bank Indonesia dan Polda Jawa Tengah nantinya lebih banyak melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar terhindar dari penipuan uang palsu yang kerap muncul jelang pesta demokrasi.

Untuk menjamin keamanan, Bank Indonesia menyarankan masyarakat transaksi non tunai. Warga yang memiliki uang kusam juga diimbau untuk segera menukarkannya ke bank terdekat.

#UangPalsu #PoldaJawaTengah #BankIndonesia




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x