JAKARTA, KOMPAS.TV – Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PPP Rapih Herdiansyah berpendapat figur Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dapat melengkapi Ganjar Pranowo, bakal calon presiden (capres) yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Rapih menyebut pihaknya sangat gembira melihat proses penggodokan nama bakal cawapres pendamping Ganjar oleh PDIP.
“Itu menunjukkan progres yang signifikan, dari yang semula sepuluh, terbaru di-spill lima nama, salah satunya Pak Sandi yang merupakan Ketua Bappilu Partai Persatuan Pembangunan,” jelasnya dalam dialog Kompas Petang Kompas TV, Senin (24/7/2023).
“Itu cukup membuat kami yakin seyakin-yakinnya bahwa memang nama Pak Sandi terus masuk radar menjadi calon wakil presiden dari Pak Ganjar Pranowo.”
Pada Minggu (23/7/2023) di Solo, Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyebut lima nama yang tengah digodok partainya untuk menjadi bakal cawapres Ganjar.
Kelima nama itu adalah Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno, Menteri BUMN Erick Thohir, mantan Panglima TNI Andika Perkasa, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY, dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Baca Juga: Anies Ungkap akan Buat Kejutan di Momen Pengumuman Bacawapres
Rapih menilai PDIP menentukan bakal cawapres dengan penuh kehati-hatian, kecermatan, dan bukan tanpa dasar.
“Salah satunya Pak Sandi, yang kita ketahui surveinya memang cukup tinggi untuk menjadi calon wakil presiden Pak Ganjar Pranowo.”
Ia mengaku PPP sangat percaya diri Sandiaga Uno mampu bersaing dengan empat nama lainnya sebagai kandidat bakal cawapres Ganjar.
“Tidak sama sekali ada kekhawatiran, bahkan kepercayaan diri kami sangat tinggi ya, karena dari sisi kualifikasi personal, figur Pak Sandi ini melengkapi figur Pak Ganjar.”
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.