Kompas TV nasional rumah pemilu

Megawati Pilih Ganjar Jadi Bakal Capres, PAN Sebut KIB Segera Lakukan Rapat Koordinasi

Kompas.tv - 21 April 2023, 18:03 WIB
megawati-pilih-ganjar-jadi-bakal-capres-pan-sebut-kib-segera-lakukan-rapat-koordinasi
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo usai Rapat Koordinasi Evaluasi Produk Tanaman Pangan dan Hortikultura di Kantor Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Jawa Tengah, Kabupaten Semarang, Selasa (14/2/2023). (Sumber: Humas Pemprov Jateng via ANTARA)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS TV - Penetapan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Pilpres 2024 mendatang, menuai tanggapan dari partai politik (parpol) lain. 

Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi mengatakan, pihaknya bersama jajaran parpol yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) akan segera melakukan rapat koordinasi. 

Adapun parpol yang tergabung dalam KIB ialah PAN, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Golongan Karya (Golkar).

Baca Juga: Ganjar Bacapres, Pengamat Ungkap Kesuksesan Lobi Jokowi, Ingatkan Soal Israel, Wadas dan Medsos

"PAN setelah berlebaran akan melakukan rapat koordinasi sekaligus silaturahmi Idulfitri dengan Golkar dan PPP. Tujuannya, untuk mematangkan rencana penetapan kebijakan KIB. Untuk selanjutnya, akan kami kabari perkembangannya," kata Viva saat dihubungi, Jumat (21/4/2023). 

Viva mengatakan, pengumuman Ganjar sebagai bakal capres PDIP akan mempercepat proses terbentuknya pasangan bakal capres dan cawapres melalui koalisi parpol.

"Ini akan bermanfaat bagi demokrasi dan pendidikan politik rakyat, karena dengan pengumuman calon presiden dari awal, maka masyarakat akan menilai, memverifikasi, dan mendiskusikan sosok calon pemimpin bangsanya, sebelum masuk ke bilik tempat pemungutan suara (TPS) di Pemilu 2024 nanti," tuturnya.

Viva mengatakan, pihaknya siap bekerja sama dengan parpol mana pun untuk mewujudkan pemilu yang langsung, umum, bebas, dan rahasia (luber) serta jujur dan adil (jurdil).

"PAN siap bekerja sama dengan semua partai politik dalam rangka mewujudkan pemilu yang luber, jurdil, berkualitas dan berintegritas, serta aman, nyaman, damai, dan bahagia. PAN akan selalu menjadi komponen yang terus memperkuat pilar demokrasi Indonesia," kata Viva.

Baca Juga: Momen Megawati Pakaikan Ganjar Kopiah Peci Simbol Deklarasi Bacapres 2024

Sebelumnya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri resmi menetapkan Ganjar Pranowo sebagai bakal capres dari partai berlambang kepala banteng moncong putih itu di Pilpres 2024 mendatang. 

"Pada Hari Kartini ini, tanggal 21 April 2023, maka pada 13.45 (WIB) menetapkan Ganjar Pranowo untuk ditingkatkan penugasannya sebagai capres dari PDIP," kata Megawati.


 


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x