JAKARTA, KOMPAS.TV - Penerapan sistem one way pada arus mudik akan berlangsung selama 18-21 April 2023 pada ruas jalan tol mulai dari Km 72 Tol Cikampek sampai Km 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung.
Sementara penerapan akan dilanjutkan pada arus balik dan terbagi dalam 2 periode.
Periode 1 berlaku pada 24-25 April 2023, dimulai dari Km 414 GT Kalikangkung hingga Km 72 Cikampek.
Baca Juga: Mudik Lebih Awal, Anda Dapat Diskon Tarif Tol di Tanggal 16-18 April, Berikut Lokasinya...
Sedangkan untuk periode 2, one way akan diberlakukan pada 29 April-1 Mei 2023 pada ruas jalan tol yang sama.
Penerapan rekayasa lalu lintas ini berdasarkan kesepakatan antara Kementerian Perhubungan, Korlantas Polri, dan Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR.
Dilaporkan Kompas.com, penerapan diatur dalam Keputusan Bersama Nomor: KP-DRJD 2616 Tahun 2023, SKB/48/IV/2023, 05/PKS/Db/2023 tentang Pengaturan Lalu Lintas.
Baca Juga: Arus Mudik Mulai Hari Ini, Berikut Jadwal One Way, Contraflow, dan Ganjil-Genap di Tol Cipali
Baca Juga: Waspada Microsleep Saat Mudik Jarak Jauh, Pengemudi Harus Istirahat Tiap 3 Jam Sekali
Arus balik periode 1
Arus balik periode 2
Sumber : Kompas TV/Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.