Penertiban pedagang kaki lima di kawasan Pasar Tanah Abang kembali ricuh, Minggu (20/1). Kericuhan terjadi ketika para pedagang mencoba mempertahankan barang dagangannya saat dirazia petugas Satpol PP.
Sejumlah pedagang yang kebanyakan adalah pedagang pakaian menolak barang dagangan mereka disita oleh petugas Satpol PP.
Dalam beberapa hari terakhir, petugas Satpol PP terus melakukan penertiban pedagang kaki lima yang berjualan di trotoar. Namun, masih ada saja pedagang yang nekat berjualan di trotoar.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.