Jurnalis KompasTV Aiman Witjaksono mewawancarai Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi - Ma’ruf, Johnny G Plate. Ia menyangkal prediksi kepunahan Indonesia oleh Prabowo Subianto, sebab Ia meyakinkan pasangan Jokowi dan Ma’ruf Amin sedang menyiapkan kejayaan Indonesia. Hal ini akan menjadi tindak lanjut kinerja kabinet Jokowi – JK. Kini, tiga aspek pembangunan infrastruktur sedang berjalan, yaitu pembangunan infrastruktur fisik, sosial, dan asistensi perlindungan sosial bagi masyarakat.
Meski demikian, kritik berdatangan sebab pertumbuhan ekonomi pada era presiden Jokowi dinilai stagnan dibandingkan era presiden SBY sebelumnya. Selain itu, jumlah impor juga meningkat dibanding sebelumnya. Johnny mengungkap bahwa impor terjadi karena produksi pangan nasional menurun 30 persen akibat temuan lahan fiktif pada era sebelumnya. Hal ini menyebabkan sebagian besar sarana irigasi pertanian rusak.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.