Banjir merendam perumahan Dosen IKIP, Jatiasih, Kota Bekasi, pada Kamis (13/12) malam mencapai lebih dari satu meter. Jumat pagi ini, meski surut, ketinggian air masih 60 sentimeter.
Mesin pompa air dan folder air di perumahan Dosen IKIP tidak membuat perumahan tersebut terhindar dari banjir.
Banjir disebabkan meluapnya aliran Kali Cakung yang melintas di samping perumahan hingga membuat tanggul jebol. Tanggul jebol membuat debit air dengan cepat merendam perumahan warga di Dosen IKIP.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.