JAKARTA, KOMPAS.TV - Pada pelatihan Program Kartu Prakerja 2023, akan ada beberapa hal baru yang harus diketahui oleh calon peserta.
Misalnya, pada pelatihan Kartu Prakerja 2023 akan diberlakukan secara luring (offline), daring (online) dan hybrid (campuran).
Hal ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang hanya berfokus pada pelatihan secara online lantaran pemerintah yang masih memberlakukan berbagai pembatasan akibat pandemi Covid-19.
Berikut hal-hal baru yang berkaitan dengan pelatihan Kartu Prakerja 2023.
Pada tahap awal Program Kartu Prakerja 2023, pelatihan akan dilakukan secara hybrid yaitu campuran antara online dan offline.
Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Akan Dibuka Awal 2023, Insentif Naik, Ini Syaratnya
Adapun wilayah-wilayah yang mulai memberlakukan pelatihan Kartu Prakerja 2023 secara langsung atau offline ada 10 provinsi, sebagai berikut.
1. DKI Jakarta
2. Jawa Barat
3. Jawa Tengah
4. Jawa Timur
5. Kalimantan Barat
6. Sumatera Utara
7. Sulawesi Selatan
8. Bali
9. Nusa Tenggara Timur
10. Papua.
Sementara itu, untuk bidang pelatihan yang dilakukan secara langsung diutamakan yang termasuk dalam kriteria Indonesia critical occupation list menurut studi World Economic Forum (WEF).
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.