Akibat meluapnya aliran sungai Batang Maek, sungai Batang Agam dan sungai Batang Kapur, 7 kecamatan dari 13 kecamatan yang ada di kabupaten Limapuluh Kota provinsi Sumatera Barat, hingga saat ini masih tergenang banjir.
Ketinggian air beragam, mulai dari 20 cm hingga 1 meter. 3 kecamatan di antaranya yakni kecamatan Harau, kecamatan Mungka dan kecamatan Lareh Sago Halaban menjadi daerah terparah terdampak banjir.
Meski tidak ada korban jiwa, banjir telah menggenangi rumah warga, merusak lahan pertanian dan mengganggu akses jalan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.