JAKARTA, KOMPAS TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara Parliamentary Speakers’ Summit (P20) di Gedung DPR, RI, Jakarta, Kamis (6/10/2022).
Berdasarkan tayangan yang dilihat dari channel Youtube DPR RI, Kepala Negara tiba sekitar pukul 14.00 WIB.
Baca Juga: Jokowi Ajak Ganjar Pranowo Semobil Saat Kunker di Jateng, Apakah Ini Kode?
Presiden Jokowi nampak didampingi oleh Ketua DPR RI Puan Maharani saat akan memasuki ruang Rapat Paripurna.
Diketahui, DPR RI menjadi tuan rumah dalam acara Parliamentary Speakers Summit (P20) yang digelar 5-7 Oktober 2022. Acara ini rencananya dihadiri oleh perwakilan parlemen dari 37 negara.
Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen ( BKSAP) DPR RI Fadli Zon mengungkapkan bahwa hasil dari P20 iniakan menjadi bagian dari join statement atau pernyataan bersama yang akan dibawa ke forum G20 pada November 2022.
“P20 ini nanti hasilnya semacam dokumen yang menjadi bagian join statement untuk dibawa ke G20,” kata Fadli.
Politikus Partai Gerindra itu menjelaskan, acara P20 memang mengetengahkan diskusi termasuk platform dengan civil society, media, kalangan umum, tokoh-tokoh, pakar-pakar, akademisi. Sementara Kamis besok khusus pertemuan house speaker, pimpinan DPR dan anggota parlemen yang tergabung dalam P20.
Kemudian dari sana, akan ada join statement terkait dengan hal-hal yang isunya diprioritaskan dalam forum ini. Baik tentang percepatan SDG’s dan ekonomi hijau (green economic), tentang persoalan-persoalan kekinian, masalah krisis pangan, energi dan tantangan global ekonomi, dan serta peran parlemen dan demokrasi, juga persamaan gender dan inklusi sosial.
Selain itu, kata Fadli, yang juga selalu dibicarakan dalam forum-forum internasional adalah masalah yang terkait perang Rusia-Ukraina.
Baca Juga: Pasca Tragedi Kemanusiaan di Malang, Jokowi Kunjungi Stadion Kanjuruhan
Hal Ini termasuk salah satu bagian yang diperdebatkan, paling tidak dalam proses pembentukan outcome dokumen sudah terlihat perbedaan-perbedaan yang cukup mencolok.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.