Kompas TV nasional peristiwa

3 Polisi Pelaku Dugaan Intimidasi Pada Wartawan di Rumdin Irjen Ferdy Sambo akan Ditindak Disiplin

Kompas.tv - 17 Juli 2022, 09:33 WIB
3-polisi-pelaku-dugaan-intimidasi-pada-wartawan-di-rumdin-irjen-ferdy-sambo-akan-ditindak-disiplin
Ilustrasi polisi. Tiga polisi pelaku intimidasi terhadap wartawan saat meliput insiden baku tembak antar polisi di Perumahan Perwira Polri Duren Tiga, Jakarta (14/07/2022) akan ditindak tegas. (Sumber: Tribunnews.com)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo menyatakan polisi pelaku intimidasi terhadap wartawan saat meliput di rumah dinas Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo akan dikenakan tindak disiplin.

Biro Provos Divisi Propam Polri juga menyatakan akan bersikap terbuka selama tindak disiplin terhadap polisi pelaku intimidasi tersebut.

Sebelumnya, pihak kepolisian menyatakan permintaan maaf atas terjadinya intimidasi terhadap wartawan CNN Indonesia dan 20Detik (detikcom).

Intimidasi itu terjadi pada Kamis (14/7/2022) saat wartawan tengah meliput kasus baku tembak antaranggota polisi di rumah dinas Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo yang berada di Komplek Perumahan Perwira Polri Duren Tiga, Jakarta.

Baca Juga: Permintaan DK PWI dan Dewan Pers kepada Wartawan soal Kasus Penembakan Brigadir J

Oleh tiga polisi, mereka diminta menyerahkan gawai dan kemudian isinya termasuk hasil wawancara narasumber, foto dan video yang dihapus paksa.

Pemimpin Redaksi CNN Indonesia Titin Rosmasari dalam pertemuan dengan Irjen Dedi Prasetyo menyatakan insiden ini harus diusut tuntas.

Terlebih karena beberapa tindak intimidasi serupa yang juga sudah dilaporkan kepada kepolisian belum berujung pada pertanggungjawaban pelakunya.

"Ini bukan pertama kali terjadi, bahkan dalam surat yang kami ajukan, kami sebutkan beberapa (dari kasus itu) kami laporkan. Sayangnya tidak tuntas, tidak tahu hasilnya seperti apa," ujar Titin, dikutip dari keterangan tertulis yang diterima KOMPAS.TV, Minggu (17/7/2022).

Baca Juga: Polri Minta Maaf Soal Intimidasi Wartawan di Rumah Irjen Ferdy Sambo, Dewan Pers: Kedepankan Empati!




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x