Baca Juga: Politikus PDIP Sebut Pengganti Tjahjo Kumolo Bakal Dipilih Megawati, Dikomunikasikan dengan Jokowi
Pemerintah, kata dia, akan terus mengupayakan fungsi-fungsi tata kelola pemerintahan tetap berjalan optimal.
Menurutnya, pekerjaan-pekerjaan yang ditinggalkan oleh Tjahjo Kumolo pun sudah didelegasikan dengan baik.
Sementara itu, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memastikan punya banyak stok kader untuk menggantikan posisi Tjahjo Kumolo sebagai Menpan RB.
Pernyataan itu disampaikan oleh politisi PDIP Masinton Pasaribu kepada junalis KOMPAS TV, Leo Taufik, Senin (4/7/2022).
Baca Juga: Kata Faldo Maldini: Jokowi Tidak Perkaya Diri dari Instrumen Negara
“Kalau PDI Perjuangan memiliki banyak stok kader untuk menggantikan itu (posisi Tjahjo Kumolo sebagai Menpan RB),” ucap Masinton.
Nantinya, kata dia, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang akan langsung menunjuk siapa kader yang akan menggantikan Tjahjo Kumolo.
Namun demikian, Masinton menuturkan hal tersebut tidak mungkin dilakukan dalam waktu dekat sebab PDIP masih berduka atas meninggalnya Tjahjo Kumolo.
“Ibu Ketua Umum Megawati Soekarnoputri yang akan menugaskan siapa kader yang akan menggantikan almarhum Tjahjo Kumolo. Tapi kan saat ini masih dalam proses berdukalah, jadi belum,” ujarnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.