Kompas TV nasional peristiwa

Eril Akan Dimakamkan di Pemakaman Keluarga di Cimaung Bandung

Kompas.tv - 10 Juni 2022, 12:37 WIB
eril-akan-dimakamkan-di-pemakaman-keluarga-di-cimaung-bandung
Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz (Eril), putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, akan dimakamkan di pemakaman keluarga di daerah Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. (Sumber: Instagram)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz (Eril), putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, akan dimakamkan di pemakaman keluarga di daerah Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Demikian, keterangan yang disampaikan Kepala Biro Administrasi Pimpinan Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya dalam konferensi pers di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (10/6/2022).

"Dapat kami informasikan, rencananya almarhum (Eril) akan dimakamkan di pemakaman keluarga di daerah Cimaung, Kabupaten Bandung," kata Wahyu.

Diketahui, saat ini Ridwan Kamil tengah berada di Bern, Swiss untuk pengurusan jenazah Eril. 

Menurut penjelasan Wahyu, rencananya Ridwan Kamil akan membawa pulang jenazah Eril dari Swiss pada Sabtu (11/6).

"Terkait dengan rencana rencana besok hari dan selanjutnya, rencana kepulangan Pak Gubernur dan juga almarhum akan direncanakan besok hari Sabtu. Kemudian tiba di sini hari Minggu," ujarnya. 

Namun, dia belum dapat merinci terkait rencana lokasi persemayaman Eril setibanya di Bandung. Sebab, hingga saat ini pihaknya masih mengkonfirmasi jadwal kedatangan pesawat.

"Kemudian, setelah tiba di Indoensia, kami belum bisa memastikan apakah aka disemayamkan dulu di sini atau langsung ke pemakaman karena kita melihat waktu tibanya dulu," ungkap dia.

Baca Juga: Jokowi Perintahkan Kemenlu Bantu Maksimal Kepulangan Jenazah Eril ke Indonesia

"Kalau misalnya waktu tibanya memungkinkan untuk langsung atau apakah memang disemayamkan di sini. Jadi kita lihat perkembangannya di hari besok," ucapnya. 

Wahyu kemudian menuturkan, pihak keluarga tak melarang masyarakat memberikan simpati dan doanya saat Eril dimakamkan. Namun, ia meminta masyarakat memaklumi situasi dan kondisi di pemakaman yang terbatas.

"Lingkungan di sana kapasitasnya tidak mencukupi jumlah besar. Ada pengaturan di sana, mohon maaf dari awal. Ini bertujuan agar keluarga nyaman. Masyarakat nyaman, dan semua yang hadir nyaman," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, jasad Eril ditemukan pada Rabu (8/6) pukul 06.50 waktu setempat di Bendungan Engehalde, Bern, Swiss. 

Hal ini disampaikan oleh Duta Besar untuk Swiss Muliaman Dharmansyah Hadad didampingi adik Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzzaman, dalam konferensi pers yang digelar KBRI Bern secara virtual, Kamis malam (9/6). 

"Pihak kepolisian (Bern) mengonfirmasi, jasad yang ditemukan adalah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril," kata Duta Besar untuk Swiss Muliaman Dharmansyah Hadad.

Kepastian ini diperoleh Kepolisian Bern setelah melakukan proses forensik dengan menyesuaikan data DNA pihak keluarga.

Baca Juga: Pesan Nabila Ishma, Kekasih Eril: Kamu Pergi dengan Cara yang Sangat Indah

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x