JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah menjual 1.444.135 tiket untuk periode keberangkatan 22 April hingga 13 Mei, atau 56% dari total kapasitas tempat duduk KA jarak jauh yang disediakan.
Hal itu disampaikan oleh PT KAI melalui keterangan tertulis yang diunggah di laman resminya, Minggu (24/4/2022).
“Secara umum sampai dengan 24 April, untuk periode keberangkatan 22 April s.d 13 Mei, KAI telah menjual 1.444.135 tiket atau 56% dari total kapasitas tempat duduk KA jarak jauh yang disediakan,” demikian tertulis dalam keterangan tersebut.
VP Public Relations KAI Joni Martinus, Minggu (24/4/2022), menyebut, pada keberangkatan H-9 Lebaran atau Sabtu (23/4), tercatat 73.574 pelanggan menggunakan kereta api ke berbagai daerah pada masa mudik.
Baca Juga: Antisipasi Puncak Arus Mudik Nanti, PT KAI Siapkan Kereta Tambahan ke Wilayah Mayoritas Tujuan Mudik
Tingkat okupansi mencapai 63% dari 116.521 tempat duduk yang disediakan.
Adapun kumulatif pemudik yang menggunakan kereta api pada H-10 dan H-9 atau 22 dan 23 April yaitu sebanyak 140.715 pelanggan, dengan okupansi mencapai 60%.
Sedangkan tanggal yang menjadi favorit masyarakat untuk mudik adalah keberangkatan 29 dan 30 April, atau H-3 dan H-2 Lebaran.
“KAI mengajak masyarakat untuk dapat segera mudik menggunakan kereta api untuk mengurangi kepadatan menjelang hari lebaran,” tutur Joni.
Hal tersebut, lanjutnya, sesuai anjuran Presiden RI Joko Widodo yang meminta masyarakat untuk mudik lebih awal dan menggunakan angkutan kereta api.
Joni menambahkan, PT KAI juga menggelar program pemberian takjil gratis bagi pelanggan Kereta Api Jarak Jauh yang sedang menunggu di stasiun.
Takjil gratis dibagikan kepada pelanggan yang telah melakukan boarding pada pukul 17.00 WIB atau 1 jam sebelum waktu berbuka puasa selama 10 hari terakhir Ramadan atau 22 s.d 1 Mei 2022.
Setiap pelanggan akan mendapatkan 1 paket takjil yang berisikan berupa roti, air mineral, dan kurma yang dapat dimanfaatkan untuk berbuka puasa.
Total sebanyak 34.400 paket disebar di 21 stasiun yaitu Stasiun Gambir, Pasar Senen, Bandung, Kiaracondong, Cirebon, Cirebon Prujakan, Semarang Tawang, Semarang Poncol, Purwokerto, Kutoarjo, Yogyakarta, Lempuyangan, Solo Balapan, Purwosari, Madiun, Surabaya Gubeng, Surabaya Pasar Turi, Malang, Jember, Medan, dan Kertapati.
Baca Juga: PT KAI Berangkatkan 26 Kereta Api Jarak Jauh Hingga Keramaian di Terminal Pulogebang
“Program pemberian takjil gratis ini rutin kami laksanakan dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada pelanggan KA Jarak Jauh selama masa Angkutan Lebaran,” tuturnya.
“Dengan adanya Takjil Gratis ini, pelanggan tidak perlu repot menyiapkan makanan dan minuman untuk berbuka puasa saat berada di Stasiun.”
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.