JAKARTA, KOMPAS.TV — Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 24 telah dibuka sejak, Kamis (17/3/2022) siang.
Khusus Kartu Prakerja gelombang 24, peserta yang diterima sebanyak 300.000 orang.
Pendaftaran kartu prakerja bisa dilakukan melalui laman www.prakerja.go.id.
Perlu diketahui, pendaftaran Prakerja gelombang 24 dibuka selama beberapa hari, sehingga masyarakat tak perlu terburu-buru untuk mendaftar.
Namun demikian, tak seluruh masyarakat bisa mendaftar Prakerja gelombang 24.
Sementara itu, masyarakat yang diperbolehkan mendaftar Kartu Prakerja yaitu orang yang sudah bekerja, karyawan, korban PHK dan pelaku usaha mikro dan kecil juga dapat mendaftar asal memenuhi persyaratan program Kartu Prakerja dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Ini Ketentuan dan Cara Verifikasi Wajah untuk Kartu Prakerja Gelombang 23
Selain itu hal yang perlu diperhatikan sebelum mendaftar ialah dalam satu Kartu Keluarga (KK) hanya diperbolehkan maksimal dua Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.
Isi data diri
Setelah berhasil daftar akun kartu prakerja, masuk ke dashboard kartu prakerja dengan membuka lagi situs www.prakerja.go.id
Jika data tidak sesuai, Anda dapat menghubungi Dukcapil melalui telepon 1500537, WhatsApp/SMS 08118005373, atau email [email protected]
Unggah foto KTP
Saat mengunggah foto KTP, perhatikan ketentuan yang tercantum agar proses verifikasi e-KTP berjalan lancar
Tes kemampuan dasar
Setelah itu, masyarakat harus melakukan tes motivasi dan kemampuan dasar. Selesai mengisi tes, maka hasil tes akan dievaluasi oleh tim seleksi kartu Prakerja.
Baca Juga: Program Kartu Prakerja Dipastikan Berlanjut pada 2022, Anggarannya Rp11 Triliun
Sumber : Kompas TV/prakerja.go.id
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.