Kompas TV nasional peristiwa

Ulang Tahun ke-79, Maruf Amin Ingatkan Hal Penting soal Umur Manusia

Kompas.tv - 11 Maret 2022, 22:13 WIB
ulang-tahun-ke-79-maruf-amin-ingatkan-hal-penting-soal-umur-manusia
Wakil Presiden Ma'ruf Amin memotong tumpeng dalam rangka perayaan ulang tahunnya yang ke-79 di Kediaman Resmi Wapres di Jalan Diponegoro, Jakarta, Jumat (11/3/2022) pagi. (Sumber: BPMI Setwapres)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Presiden Ma'ruf Amin berulang tahun ke-79 hari ini, Jumat (11/3/2022).

Wapres merayakan ulang tahunnya secara sederhana dengan memotong tumpeng bersama keluarga dan perangkat Sekretariat Wakil Presiden di Kediaman Resmi Wapres di Jalan Diponegoro, Jakarta.

Bertambahnya usia tak lagi begitu penting bagi Ma'ruf Amin. Ia mengatakan, dengan jumlah usianya yang kini berkurang, hal terpenting adalah keberkahannya.

"Betul kalau dihitung dari hari kelahiran saya, umur saya itu bertambah. Hari ini bertambah jumlah hitungannya menjadi 79 tahun, tapi dari jatah (umur) yang sudah diberikan itu berkurang," tuturnya dalam siaran pers, Jumat.

"Hari ke hari makin kurang, nanti lama-lama habis jatahnya. Oleh karena itu sebenarnya bertambah atau berkurang (umur) tak begitu penting yang penting itu keberkahannya," lanjut Ma'ruf Amin.

Baca Juga: Wapres Ma'ruf Amin Perintahkan Hal Ini ke Polri Gara-gara Minyak Goreng Masih Langka

Ia mengatakan, dalam bertambahnya umur, doa yang dipanjatkan oleh umat manusia adalah agar diberikan hidup yang berkah.

Pemilik nama lahir Ma'ruf Al-Kharki itu beralasan, bisa saja umur yang diberikan tak panjang tetapi memberikan banyak manfaat.

Mengutip hadis Nabi Muhammad SAW, sebaik-baiknya manusia adalah yang umurnya panjang dan baik amalnya.

“Namun juga sebaliknya, manusia yang celaka itu adalah yang diberi umur panjang tapi amalnya tidak baik. Jadi panjang sekali dia membuat kerusakan di muka bumi ini. Itu yang sangat berbahaya," ujar Ma'ruf.

Baca Juga: Tahan Kenaikan Harga Pangan Jelang Puasa, Ini Pesan Wapres untuk Pengusaha




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x