Kompas TV nasional kriminal

Ojol Bawa Kabur Laptop Harga Rp 67 Juta, Modusnya Palsukan Identitas

Kompas.tv - 24 November 2021, 23:53 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Polda Metro Jaya mengungkap kasus penipuan dan pencurian yang dilakukan oknum ojek online.

Pelaku membawa kabur laptop pesanan korban seharga Rp 67 juta.

Pelaku memalsukan identitas dan memakai wajah orang lain untuk mendaftar di aplikasi ojek online.

Polisi mengatakan bahwa pelaku sudah sebanyak 15 kali melakukan aksinya.

Oknum ojol yang ditangkap tidak beraksi sendirian. Ada rekannya yang bertugas membuat identitas palsu.

Pelaku menyiapkan topeng wajah sejumlah warga untuk didaftarkan sebagai driver ojol.

Polisi mengatakan bahwa pelaku mengincar barang-barang pesanan korban yang nilainya puluhan juta rupiah.

Baca Juga: Viral Video Baku Hantam 2 Polisi Lawan 1 TNI di Ambon, Berakhir Damai

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x