Kompas TV nasional peristiwa

Jalan Tol Dibuka Gratis Sampai 1 Desember 2021, Serang-Rangkasbitung Cuma 15 Menit

Kompas.tv - 21 November 2021, 14:50 WIB
jalan-tol-dibuka-gratis-sampai-1-desember-2021-serang-rangkasbitung-cuma-15-menit
Selama dua minggu ke depan, pengoperasian Seksi 1 Serang-Rangkasbitung bebas biaya atau gratis. (Sumber: Instagram/@wikaserpan)
Penulis : Nurul Fitriana | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jalan Tol Serang-Panimbang (Serpan) Seksi 1 Serang-Rangkasbitung sudah mulai beroperasi usai diresmikan Presiden Jokowi pada Selasa (16/11/2021) lalu.

Mengutip akun resmi Instagram PT Wika Serang Panimbang (WSP) selaku Badan Usaha Jalan Tol (BUJT), selama dua minggu ke depan, pengoperasian Seksi 1 Serang-Rangkasbitung bebas biaya atau gratis.

Artinya, untuk sementara ini pengguna tidak akan dikenakan tarif jika melintas jalan tol Serpan mulai 17 November 2021 sampai 1 Desember 2021 nanti.

"Masyarakat yang melintas di Ruas Serang-Rangkasbitung belum dikenakan tarif atau belum berbayar," bunyi informasi di akun Instagram resmi @wikaserpan, dikutip Minggu (21/11/2021).

Perlu diketahui, kehadiran jalan tol Serpan ini disebut mampu memangkas waktu perjalanan antara Serang-Rangkasbitung dari sebelumnya sekitar satu jam menjadi 15-20 menit.

Baca Juga: Hujan Duit di Jalan Tol California Sebabkan Kemacetan, Ternyata Ini Penyebabnya

Adapun panjang jalan tol Seksi 1 Serang-Panimbang ini, yaitu 26,5. Masyarakat yang hendak mencoba fasilitas negara dengan gratis ini diwajibkan untuk melakukan tapping menggunakan uang elektronik ketika hendak melintasi Gerbang Tol.

Namun, apabila ada tarif yang muncul ketika melakukan tapping, hal tersebut merupakan biaya Tol Tangerang-Merak.

Mengingat, ruas tol Seksi 1 Serang-Rangkasbitung terkoneksi dan terintegrasi langsung dengan Jalan Tol Tangerang-Merak yang merupakan salah satu bagian dari Jaringan Tol Trans Jawa.

Sementara itu, melansir laman Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT), setelah dilakukan open traffic, maka Jalan Tol Serang-Panimbang resmi dibuka untuk umum dan dapat dioperasikan sesuai Surat Keputusan Menteri PUPR No 1427/KPTS/M/2021 tentang Penetapan Pengoperasian Jalan Tol Serang-Panimbang Seksi 1 (Serang-Rangkasbitung).

Open traffic diterapkan sebagai bentuk sosialisasi dan memberikan informasi kepada masyarakat yang melintasi jalan tol ini.

Meliputi informasi rambu-rambu lalu lintas, aturan dan tata tertib berkendara di jalan tol, informasi call center yang harus dihubungi serta imbauan berkendara dengan selamat.

Diwartakan sebelumnya, pembangunan jalan tol Serang-Panimbang Seksi 2 dan Seksi 3 akan dimulai bersamaan pada awal tahun 2022.

Keduanya dipastikan akan selesai pada akhir tahun 2023. Targetnya agar pada awal tahun 2024, ruas jalan tol Serang-Panimbang seluruhnya bisa segera tersambung dan dioperasikan.

Baca Juga: Presiden Jokowi Resmikan Tol Serang-Panimbang Seksi I Ruas Serang-Rangkasbitung

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x