JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono memberikan ucapan selamat kepada Jenderal TNI Andika Perkasa yang telah resmi dilantik menjadi Panglima TNI.
Ucapan tersebut disampaikan Yudo setelah menghadiri acara pelantikan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (17/11/2021).
Yudo juga berharap di bawah kepemimpinan Andikaa, TNI akan semakin jaya.
"Semoga TNI semakin jaya dan semakin sukses," kata Yudo.
Dia juga menekankan TNI Angkatan Laut (AL) akan selalu mendukung penuh Andika sebagai Panglima TNI baru.
"Saya sampaikan AL mendukung penuh Panglima TNI yang baru. Semoga TNI ke depan lebih solid, lebih Jaya lagi," ujar Yudo menegaskan.
Seperti diberitakan Kompas.TV sebelumnya, Presiden Joko Widodo resmi melantik Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI pada siang hari tadi.
Baca Juga: Tersenyum dan Terus Genggam Tangan Istri, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Sampaikan Ini
Andika menjadi Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang sudah memasuki masa pensiun.
Pelantikan tersebut berdasarkan surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 106/TNI Tahun 2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima TNI.
Seusai pelantikan, Andika Perkasa menyatakan akan melanjutkan program pendahulunya Marsekal Hadi Tjahjanto.
“Program kerja kita akan melanjutkan secara umum, karena memang kita kan sudah dibatasi ruang," kata Andika dalam keterangan persnya, seperti yang dikutip dari sekretariat presiden, Rabu.
Adapun ruang yang dimaksud yakni di mana tugas-tugasnya sudah juga dicantumkan dalam Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004.
Lebih lanjut dia menegaskan akan melaksanakan tugas sebagai Panglima TNI dengan sebaik-baiknya serta melakukan evaluasi dan perbaikan.
"Jadi saya akan terus (melanjutkan), tetapi memang detailnya saja dari tiap-tiap tugas itu yang mungkin sedikit perlu evaluasi dan perbaikan sana-sini,” ujarnya.
Baca Juga: Dihadiri Megawati Soekarnoputri, Jokowi Lantik Jenderal Andika Perkasa jadi Panglima TNI
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.