KOMPAS.TV - Majelis Ulama Indonesia menyatakan vaksin jenis Zifivax memenuhi standar halal dari MUI.
MUI sebelumnya sudah melakukan serangkaian proses pengkajian dan audit kehalalan vaksin jenis Zifivax sejak Juni lalu.
Tim lembaga pengkajian pangan dan obat-obatan MUI pun sudah melakukan pemeriksaan langsung di lapangan dan melihat proses produksi vaksin Zifivax.
Sebelumnya, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menerbitkan izin penggunaan darurat untuk vaksin Zifivax asal Tiongkok.
Vaksin Zifivax merupakan vaksin ke-10 yang mendapat izin penggunaan darurat oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan.
Baca Juga: MUI Resmi Umumkan Vaksin Covid-19 Zifivax Halal dan Suci
Vaksin asal Tiongkok yang dikembangkan di Indonesia ini memiliki efikasi sebesar 81% dan disuntikkan tiga kali dengan interval 1 bulan.
Hingga saat ini sodara ada sepuluh jenis vaksin yang sudah memperoleh izin penggunaan darurat dari BPOM. 10 jenis vaksin yang digunakan di Indonesia antara lain, Sinovac, Vaksin Covid-19 Bio Farma, AstraZeneca, Sinophram, Moderna, Pfizer, Sputnik, Janssen, Convidecia dan yang terakhir Zififax.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.