Kompas TV nasional peristiwa

Viral Video Fortuner Berpelat Nomor Dinas Polisi Melaju Kencang Lawan Arah Tabrak Pengendara Lain

Kompas.tv - 22 Agustus 2021, 05:00 WIB
viral-video-fortuner-berpelat-nomor-dinas-polisi-melaju-kencang-lawan-arah-tabrak-pengendara-lain
Sebuah mobil Fortuner Bernopol 3488-07 yang diduga kendaraan anggota polisi dikejar pengendara yang ditabrak saat melawan arah di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, Jumat (20/8/2021) dini hari (Sumber: Instagram mala_hasan04 via Tribunnews.com)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah video memperlihatkan aksi kejar-kejaran antara beberapa mobil di Jalan Tentara Pelajar, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, pada Jumat (20/8/2021) pukul 02.30 WIB.

Dalam video tersebut, tampak mobil Toyota Fortuner VRZ berpelat nomor dinas polisi 3488-07 melawan arah.

Baca Juga: Detik-detik Penjual Mobil Fortuner Kabur dari Penculikan, Manfaatkan Pelaku Lengah saat Ngopi

Tak hanya itu, mobil Fortuner tersebut bahkan menabrak sebuah mobil Peugeot hingga ringsek.

Informasi mengenai peristiwa kejar-kejaran mobil tersebut dibagikan setelah diunggah oleh akun Instagram @mala_hasan04.

Akun tersebut juga menuliskan kronologi kejadian pwristiwa itu, yang mengakibatkan mobilnya ringsek akibat ditabrak di depan Apartemen Fourwinds di Jalan Tentara Pelajar.

Saat dikonfirmasi, pemilik akun @mala_hasan04 itu bernama Nurmalasari (26).

Baca Juga: Pedagang Asal Jakarta Diculik Saat COD Hendak Jual Mobil Fortuner, Pelaku Minta Tebusan Rp5 Miliar

Ia kemudian menjelaskan, bahwa kecelakaan itu bermula saat ia bersama temannya hendak pulang usai makan nasi uduk di daerah Permata Hijau.

Mala, sapaan Nurmalasari, bersama temannya ketika itu menumpang dua mobil masing-masing Mercedez Benz dan Peugeout.

“Jadi, kejadiannya itu di depan pom bensin tentara pelajar, kami melihat mobil Fortuner VRZ hitam dengan kecepatan tinggi dan melawan arah ke arah mobil kami hingga nabrak dan mematahkan spion mobil saya (Mercedez Benz) dan bemper mobil teman saya juga,” kata Mala dikutip dari Tribunnews.com, Sabtu (21/8/2021).

Baca Juga: Polisi Kesulitan Ungkap Pengemudi Fortuner yang Lepaskan Tembakan di Dekat Kompleks Pati Polri

Karena mengalami kerugian akibat aksi ugal-ugalan pengemudi Fortuner itu, Mala bersama temannya lantas putar arah untuk mengejar pelaku.

Ia kemudian memacu mobilnya bersama temannya hendak menghentikan mobil Fortuner berpelat nomor dinas polisi tersebut.

“Setibanya di depan Apartemen Four Winds, kami berhasil menghadang pelaku," tutur Mala.

"Namun, bukannya berhenti, pelaku malah tancap gas dan menabrak mobil rekan saya yang ada di belakangnya."




Sumber : Tribunnews.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x