KOMPAS.TV - Bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Ke-76 Republik Indonesia, Kompas Gramedia bersama Kalbe Farma menggelar sentra vaksinasi untuk ibu hamil. Sentra vaksinasi ini rencananya akan diadakan di 5 kota dan kabupaten.
Sentra vaksinasi yang menyasar ibu hamil, diadakan Kompas Gramedia bersama Kalbe Farma di gedung BKKBN Jakarta Timur dan di SMK Negeri 26 Jakarta.
Selain itu, vaksinasi juga akan digelar di 4 kota dan kabupaten lain, yakni di Pekanbaru Riau, Kabupaten Bandung Jawa Barat, Kabupaten Bantul Yogyakarta, dan Gresik Jawa Timur.
Presiden Direktur Kalbe Farma, Vidjongtius berharap vaksinasi ini juga dapat memerdekakan Indonesia dari covid-19.
Sementara itu Vice CEO KG Media, Rikard Bagun mengatakan program vaksinasi memang selayaknya dilakukan berkolaborasi dengan berbagai pihak, bersatu seperti halnya Indonesia.
Selain menjalankan sentra vaksinasi, program ini juga membagikan bantuan sosial kepada warga yang terdampak secara simbolis.
Dijadwalkan, program vaksinasi yang menyasar ibu hamil ini akan berlangsung hingga Desember 2021.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.