Kompas TV nasional peristiwa

Kabar Duka, Istri Mendiang WS Rendra, Ken Zuraida Tutup Usia

Kompas.tv - 9 Agustus 2021, 11:15 WIB
kabar-duka-istri-mendiang-ws-rendra-ken-zuraida-tutup-usia
Istri WS Rendra, Ken Zuraida. (Sumber: Kompas.tv/Ant )
Penulis : Hasya Nindita | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kabar duka kembali datang. Istri dari mendiang penyair WS. Rendra, Ken Zuraida, meninggal dunia di umur 67 tahun, Senin (9/8/2021) pagi. 

Ken Zuraida atau yang akrab disapa Ida, sepanjang hidupnya aktif di industri hiburan Indonesia. Ia meninggal pukul 08.57 WIB di RS Antam Medika. 

Kabar tersebut disiarkan oleh Ulin Yusron, seorang pegiat media sosial sekaligus Komisaris BUMN Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) melalui media sosialnya. 

“Innailaihi wa inna llaihi roji’uun, telah meninggal dunia Mbak Ken Zuraida binti Edi Suardi (istri WS.Rendra). Wafat pada hari Senin pukul 08.57 WIB di RS Antam Medika,” tulisnya di akun twitternya, @ulinyusron, Senin.

Baca Juga: Perlawanan WS Rendra Terhadap Orde Baru

Sejumlah budayawan dan pegiat seni turut mengucapkan bela sungkawa atas kepergian Ida.

Salah satunya Sudjiwo Tedjo, melalui akun twitternya @sudjiwotedjo, ia menyampaikan salam perpisahan dengan wanita yang akrab disapa Ida itu.

“Mba Ken Zuraida.. met jalan.. met nyusul Mas Willy Rendra. Sampai jumpa. #utangRasa,” kata Sudjiwo Tedjo.

Ken Zuraida menyusul WS Rendra yang telah berpulang pada 6 Agustus 2009 silam karena penyakit Jantung.

Ida meneruskan Bengkel Teater Rendra yang terus ia kembangkan hingga akhir hayatnya. Dia juga dikenal sebagai produser dan sutradara melalui bengkel Teater Rendra.

WS Rendra dan Ken Zuraida menikah pada 1976, dari pernikahannya, mereka dikaruniai dua orang anak yaitu, Isaias Sadewa dan Maryam Supraba.

Baca Juga: Cerita Ken Zuraida Tentang Peran yang Disiapkan Rendra untuk Rosi | Kangen Rendra - ROSI (1)

Ken Zuraida sudah terlibat dengan Bengkel Teater WS Rendra sejak 1975 ketika mementaskan "Perjuangan Suku Naga" di Jakarta, Bandung dan Surabaya.  




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x