Kompas TV nasional peristiwa

Jokowi Minta 19 Juta Dosis Vaksin Corona di Daerah Dihabiskan

Kompas.tv - 16 Juli 2021, 17:52 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPAS.TV – Menurut arahan dari Presiden Jokowi, para pemerintah daerah diminta segera menghabiskan 19 juta dosis vaksin Covid-19. 

"Mengenai program vaksinasi yang ada di kami, ada 75 juta di seluruh daerah di Indonesia. Sampai pagi ini sudah disuntikkan 56 juta dosis untuk 40 juta orang yang suntik pertama, sisanya suntik kedua. Jadi, dari 75 juta itu tinggal sisa di stoknya ada sekitar 19 juta dosis," kata Menkes Budi Gunadi Sadikin, Jumat (16/7/2021). 

Hal ini dikarenakan pemerintah sudah menerima kedatangan bahan baku vaksin Covid-19 yang cukup. 

"Arahan Bapak Presiden, untuk vaksinasi ini agar dipercepat dan beliau memahami bahwa stok itu ditahan di daerah-daerah sebagai cadangan suntik kedua sebanyak 19 juta dosis," kata Menkes.

Kemudian untuk vaksinasi dosis kedua, peserta tidak diharuskan menjalani penyuntikan tepat di hari yang sudah dijadwalkan. 

"Selisih satu atau dua hari pun tidak apa-apa," sambungnya.

Video Editor: Lisa
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x