JAKARTA, KOMPAS.TV - Penambahan kasus positif harian Covid-19 di DKI Jakarta lebih tinggi daripada penambahan kasus harian di Malaysia.
Diketahui, per Sabtu (26/6/2021) kasus harian Covid-19 di DKI Jakarta mencapai 9.271 kasus. Sementara penambahan kasus positif Covid-19 di Malaysia sebanyak 5.803 kasus.
"Kita tahu Jakarta masih dalam kondisi yang belum baik. Pandemi gelombang kedua ini masih melanda Jakarta," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam video yang diunggah di media sosial pribadinya, Sabtu (26/6/2021).
Menurut Anies, hingga kini pihaknya terus bekerja keras demi memberi keselamatan terhadap warga. Beberapa upaya yang dilakukan, yaitu menambah kapasitas rumah sakit dan juga menambah jumlah testing Covid-19.
Baca Juga: Vaksinasi Massal di JIExpo Kemayoran Targetkan 10.500 Suntikan Dalam Sehari
"Kita semua terus bekerja keras untuk mengamankan keselamatan warga. Bahkan testing juga sudah naik. Selain itu juga kapasitas di rumah sakit semakin dinaikan, bahkan sudah mendirikan tenda di depan rumah sakit," tambahnya.
Perlu diketahui, dilansir dari laman resmi Satgas Covid-19 DKI Jakarta, kasus aktif Covid-19 harian di DKI Jakarta per Sabtu (26/6/2021) tercatat sebanyak 9.271 kasus. Adapun sebanyak 2.725 pasien dinyatakan sembuh dan 43 orang meninggal dunia. Dengan penambahan kasus harian yang cukup tinggi, sehingga total keseluruhan kasus positif aktif di DKI Jakarta sebanyak 510.667 kasus.
Baca Juga: Update Corona Indonesia 26 Juni 2021: Rekor Harian Tembus 21.095 Kasus!
Sementara di Malaysia, per Sabtu (26/62021) dilansir dari Worldometers, sebanyak 5.803 orang dinyatakan positif Covid-19 dan 81 orang dinyatakan meninggal dunia. Adapun total keseluruhan kasus positif Covid-19 di Malaysia mencapai 728.462 kasus. Sedangkan 662.932 kasus dinyatakan sembuh dan 4.884 kasus meninggal dunia.
Di Indonesia, per Sabtu (26/6/2021) kasus Covid-19 secara keseluruhan mencapai 2.093.962 kasus. Dengan sebanyak 56,729 kasus dinyatakan meninggal dunia dan sebanyak 1.842.457 kasus sembuh. Melihat data di Worldometers, Indonesia tercatat sebagai peringkat 17 negara terbanyak kasus aktif positif Covid-19. Sedangkan Malaysia masuk ke dalam urutan 36 dan negara yang masuk sebagai urutan pertama dan kedua masih diduduki Amerika Serikat dan India.
Baca Juga: Deteksi Covid-19 Dini, Pemda Jember Gelar Tes Cepat Antigen Massal di 10 Titik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.