JAKARTA, KOMPAS.TV - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto bersama Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, dan Kepala BNPB Letjen TNI Ganip Warsito meninjau vaksinasi massal dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75 Tahun 2021, di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri Jakarta Selatan pada Kamis (24/6/2021).
Hadi menyampaikan bahwa sesuai dengan Presiden Jokowi untuk vaksinasi mencapai target 1 juta per hari yang dilaksanakan TNI-Polri termasuk dari Dinas Kesehatan melaksanakan vaksinasi serentak.
“Hari ini pelaksanaan vaksinasi yang dilaksanakan oleh TNI-Polri di sentra-sentra perekonomian salah satu contoh adalah di Tanjung Perak Surabaya dan juga di Tanjung Mas Semarang kita laksanakan vaksinasi secara serentak yang dilaksanakan oleh TNI-Polri,” kata Hadi, pada Kamis (24/6/2021).
Di samping itu, kata Hadi, TNI juga melaksanakan kegiatan secara serentak di wilayah-wilayah terpencil di antaranya Kodim kemudian Koramil, Lanud dan Lanal.
“Apabila di wilayah-wilayah tersebut ada vaksinasi, satuan-satuan TNI dan Polri termasuk Dinas Kesehatan maka dilaksanakan secara bersama-sama dan kita semua berharap 1 juta perhari bisa terealisasi,” kata Hadi.
Video editor: Noval
Baca Juga: Menipisnya Stok AstraZeneca, Membuat Vaksinasi di Jakarta Kembali Gunakan Sinovac
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.