Kompas TV nasional update corona

Masjid Istiqlal dapat Donasi Alat Kesehatan dan Al-Qur an

Kompas.tv - 21 Mei 2021, 19:41 WIB
Penulis : Natasha Ancely

JAKARTA, KOMPAS.TV - Masjid Istiqlal mendapatkan donasi alat kesehatan dan Al-Qur’an dari hasil kolaborasi Kementrian Kesehatan, Kompas Gramedia, dan Killcovid-19.

Imam Besar Masjid Istiqlal menyebut, alat kesehatan diberikan untuk menunjang klinik kesehatan di masjid.

Donasi yang diberikan Kementerian Kesehatan bersama Killcovid-19 berupa masker, APD lengkap, serta multivitamin.

Tidak hanya alat kesehatan, sejumlah kitab Al-Qur’an terbitan Grasindo juga diberikan untuk Masjid Istiqlal.

Alat kesehatan diberikan untuk menunjang  klinik kesehatan di Masjid Istiqlal tak hanya untuk pemberdayaan  komunitas masjid tetapi juga bagi masyarakat umum.

Kegiatan dihadiri PLT Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Maxi Rein Rondonuwu sebagai perwakilan dari Kementerian Kesehatan, Ketua Umum Komunitas Indonesia Lawan Libas Covid-19 Adharta Ongkosaputra, dan Corporate Communications Director Kompas Gramedia Glory Oyong.

Alat kesehatan yang diberikan akan digunakan dalam pengelolaan klinik kesehatan bagi masyarakat sekitar.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x