Kompas TV nasional politik

Banyak Nama Calon Menteri Baru Berembus, Jubir Presiden: Hanya Tuhan dan Pak Jokowi yang Tahu

Kompas.tv - 19 April 2021, 20:54 WIB
banyak-nama-calon-menteri-baru-berembus-jubir-presiden-hanya-tuhan-dan-pak-jokowi-yang-tahu
Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman (Sumber: KOMPAS.com/RAKHMAT NUR HAKIM)
Penulis : Baitur Rohman | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV –  Isu reshuffle atau perombakan Kabinet Pemerintahan Presiden Jokowi terus berembus.

Terbaru, beredar Jokowi akan melakukan reshuffle kabinet pada Rabu 21 April pekan ini. Bahkan informasinya, 5 atau 6 menteri belum termasuk 1 kepala badan akan dirombak.

Meski demikian, Juru Bicara Presiden Fadjorel Rachman mengatakan Presiden Jokowi belum mengatakan informasi apapun terkait siapa dan kapan reshuffle itu dilaksanakan. Menurutnya, hanya Presiden dan Tuhan yang tahu.

“Kapan, siapa, berapa banyak yang akan mengalami perubahan ini, itu kan tergantung dan hanya di tangan Presiden. Hanya Presiden dan Tuhan yang tahu,” kata Fadjorel kepada KompasTV, Senin (19/4/2021).

Fadroel menjelaskan yang ada saat ini adalah perubahan dan pembentukan kementerian baru oleh presiden. Yang mana hal itu sudah diajukan kepada DPR dan disetujui.

Yaitu, perubahan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, kemudian pembetukan Kementerian Investasi.

Terkait siapa-siapa saja yang akan menjabat di kementerian tersebut dan kapan dilaksankannya reshuffle, Fadjorel memastikan hanya Presiden Jokowi yang tahu.

“Presiden sampai hari ini belum pernah menyatakan kapan, siapa, berapa banyak. Itu belum pernah,” ujar Fadroel kembali.

Sementara itu, hal yang sama juga dikatakan oleh Pengamat Politik UIN Syarif Hidayatullah Adi Prayitno. Menurutnya, informasi nama calon menteri baru yang sempat disebutkan oleh beberapa kalangan termasuk Jokowi Mania (Joman) di berbagai media, sepenuhnya hanya Presiden Jokowi yang tahu.

“Joman (Jokowi Mania) itu orang penting, pemenangan Jokowi 2019. Kemudian kita percaya saja, mereka tidak pernah bohong. Karena waktu pilpres mereka antifitnah, antihoaks dan antikebohongan. Dan tentu mereka ngomong (informasi terkait nama baru calon menteri) ini pasti mendapat informasi dari orang yang valid. Namun meski demikian, hal tersebut menjadi ruang gelap antara Presiden Jokowi dan Tuhan yang tahu,” tutur Adi, Senin (19/4/2021).




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x