JAKARTA, KOMPAS.TV - Melalui akun twitternya, @jokowi, Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 1422 Hijriah kepada masyarakat.
"Marhaban ya Ramadhan selamat menunaikan ibadah puasa. Selamat datang bulan Ramadan, bulan penuh pahala dan pengampunan," tulis Jokowi, dikutip Selasa (13/4/2021).
Selamat datang bulan Ramadan, bulan penuh pahala dan pengampunan.
— Joko Widodo (@jokowi) April 12, 2021
Semoga kita semua senantiasa berlimpahkan rahmat dari Allah SWT, dan negeri ini dijauhkan dari penyakit dan bencana. pic.twitter.com/uRNBH9pwiO
Jokowi berharap masyarakat dilimpahi rahmat serta dijauhkan dari penyakit dan bencana.
"Semoga kita semua senantiasa berlimpahkan rahmat dari Allah SWT, dan negeri ini dijauhkan dari penyakit dan bencana," ucapnya.
Hari ini, umat muslim di Indonesi menjalankan puasa perdana. Setelah sebelumnya pemerintah menetapkan 1 Ramadhan 1442 Hijriah yang menjadi penanda awal ibadah puasa jatuh pada Selasa, 13 April 2021.
Baca Juga: Sidang Isbat, 1 Ramadhan 1442 Hijriah Jatuh pada Tanggal 13 April 2021
Penetapan 1 Ramadhan 1442 Hijriah ini merupakan hasil sidang isbat yang dilakukan Kementerian Agama bersama sejumlah organisasi masyarakat Islam pada Senin sore.
"Tanpa ada perbedaan, tanpa ada dissenting opinion, bersepakat, dan kami menetapkan 1 Ramadhan 1442 Hijriah jatuh pada 13 April 2021 atau bertepatan dengan hari Selasa," kata Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas saat memimpin sidang isbat.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.