JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi, menyerahkan pemuda WNI yang bebas dari penyanderaan Kelompok Abu Sayyaf kepada keluarga pagi ini, Senin (5/4/2021), di Kementerian Luar Negeri RI, Jakarta.
Pihak keluarga sandera, Zulimin Sima dari Wakatobi, Sulawesi Tenggara mengungkapkan rasa terima kasih kepada Retno Marsudi selaku Menteri Luar Negeri dan pihak TNI Indonesia yang telah berupaya membantu kepulangan keluarga dan anak mereka.
Sebelumnya, pembebasan 4 orang pemuda WNI yang menjadi korban penyanderaan kelompok Abu Sayyaf berhasil dilakukan melalui operasi gabungan aparat keamanan di Pulau Kalupang, Filipina, pada Kamis (18/3/2021) sebanyak 3 orang dan Minggu (21/3/2021) sebanyak 1 orang.
Baca Juga: Pemerintah Filipina Serahterimakan 4 WNI Korban Sandera Abu Sayyaf Ke KBRI Manila
Aparat keamanan berhasil mendesak posisi kelompok Abu Sayyaf melalui kontak tembak. Penyelamatan pemuda berinisial MK (14) pada Minggu (21/3/2021) merupakan penyelamatan sandera WNI yang terakhir.
Tiga WNI yang diselamatkan pada Kamis (18/3/2021) berinisial AKM (30), AD (41), AR (26).
Perwakilan pemerintah Indonesia untuk Filipina menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang baik antara pemerintah dan aparat keamanan Filipina melalui keterangan tertulis pada (21/3/2021).
Acara serah terima ini dihadiri oleh Menteri Luar Negeri Indonesia, perwakilan pihak keluarga, perwakilan Badan Intelijen Negara (BIN), Pemerintah Daerah Wakatobi, dan Perwakilan KBRI Manila.
Setelah melakukan penandatangan berita acara oleh saksi, acara dilanjutkan oleh doa dan ditutup dengan foto bersama.
Baca Juga: Kemenlu: Seluruh WNI yang Disandera Abu Sayyaf Telah Berhasil Dibebaskan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.