SINGKAWANG, KOMPAS.TV - Polisi menembak mati satu dari dua harimau yang lepas dari Kebun Binatang Sinka Zoo, kota Singkawang, Kalimantan Barat pada hari Sabtu, 06/02/2021), seperti dilansir dari Kompas.com
"Pagi ini dengan sangat terpaksa kami melakukan penindakan terhadap salah satu hewan Sinka Zoo yang lepas, satu ekor harimau dinyatakan tewas," kata Kaplres Singkawan, AKBP Prasetiyo Adhi Wibowo dalam keterangan tertulis kepada media.
Alasannya menurut Prasetiyo, dikuatirkan harimau tersebut akan memangsa satwa lain di Sinka Zoo karena harimau itu secara alami masih memiliki insting berburu dan memangsa.
Baca Juga: Tim Gabungan Gunakan Drone Cari Harimau Lepas di Sinkazoo
Apalagi dua harimau yang lepas sudah menewaskan pawang kuda, Ferry Dharmawan, setelah lepas dari kandang.
Prasetiyo menjelaskan, tindakan kepolisian sudah berdasarkan pertimbangan dan koordinasi dengan Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA).
Saat ini polisi tengah berusaha menangkap satu ekor harimau lainnya yang masih berkeliaran. Petugas gabungan mencoba menggunakan umpan di dalam kandang.
Baca Juga: Pekerja Tewas Diserang 2 Harimau yang Lepas dari Sinka Zoo, Petugas Masih Cari Harimau
Sebelumnya kemarin, pawang kuda bernama Ferry Dharmawan tewas ditempatnya bekerja yang dikabarkan kemudian menyerangnya saast sedang bekerja.
Dua harimau lepas pada hari Jumat kemarin saat hujan deras dan longsor di sekitar kebun binatang.
Longsor tersebut meninggalkan lubang di sekitar kandang yang mengakibatkan kedua harimau bisa keluar.
Saat ini petugas gabungan dari kepolisian, TNI, dan BKSDA sedang melakukan pencarian terhadap satu yang tersisa dari dua harimau yang lepas.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.