Kompas TV nasional peristiwa

Terkait Calon Kapolri, Anggota Komisi III : Tidak Ada Masukan Negatif dari Masyarakat

Kompas.tv - 20 Januari 2021, 08:20 WIB
terkait-calon-kapolri-anggota-komisi-iii-tidak-ada-masukan-negatif-dari-masyarakat
Kabareskrim Komjen Sigit Listyo Prabowo saat memberikan keterangan dalam sesi jumpa pers di Mabes Polri (Sumber: Divisi Humas Polri)
Penulis : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV- Langkah calon kapolri Komjen polisi Listyo Sigit Prabowo untuk menjadi Kapolri  diprediksi bakal mulus. Sebab,  Listyo tidak memiliki catatan buruk dari masyarakat. 

"Faktualnya tidak ada masukan masyarakat yang berifat negatif," kata anggota Komisi III dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani saat diwawancara Kompas TV, Rabu (20/1/2021). Namun, bila ada catatan hal itu dinilainya biasa saja. "Tentu ada catatan biasa, tapi bukan terkait kejadian luar biasa," katanya.

Baca Juga: Makalah Calon Kapolri Listyo Sigit: Menuju Polri yang Presisi

Arsul juga memprediksi bahwa langkah Komjen Listyo bakal mulus. "Bukan kami dukung mendukung atau setuju dan tidak setuju," katanya. Namun, dalam perjalanan karir dan rekam jejak kepangkatan, kata Arsul, hampir semua anggota Komisi III sudah mengenalnya.

"Calon kapolri ini bukan orang yang baru kita kenal. Tapi kita sudah lama berinteraksi. Kami terbiasa berkomunikasi, kami jalankan fungsi pengawasan," ujar Arsul.

Baca Juga: Makalah Calon Kapolri Sudah Selesai, Komisi III Akan Pelajari untuk Bahan Uji Kelayakan Besok

Rencananya, hari ini Rabu (20/1/2021) pukul 10.00,  calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo akan menjalani uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di Komisi III DPR. Uji kelayakan itu akan berlangsung seharian dan akan diakhiri dengan pleno Komisi III untuk menyatakan setuju atau tidak. 

Listyo akan menggantikan Jenderal polisi Idham Azis yang bakal pensiun pada 1 Pebruari 2021 mendatang.
 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x