JAKARTA, KOMPAS.TV - Keluarga enam laskar FPI yang tewas datang ke kantor Komnas HAM di Jakarta Pusat.
Pihak keluarga memberi keterangan terkait insiden tewasnya enam laskar FPI di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, pada 7 Desember 2020 lalu.
Ditemani kuasa hukum, perwakilan keluarga enam anggota laskar FPI yang tewas datang ke kantor Komnas HAM pada 21 Desember 2020 pagi.
Selain memberikan keterangan, pihak keluarga juga datang untuk menyerahkan sejumlah bukti terkait tewasnya enam laskar FPI.
Sebelumnya, Komnas HAM telah meminta keterangan Kapolda Metro Jaya terkait kasus meninggalnya enam anggota laskar FPI.
Baca Juga: Bungker Senjata Teroris Upik Lawanga Dibongkar Polisi
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.