Kompas TV nasional berita kompas tv

Ini Agenda Anies Baswedan 2 Minggu Terakhir Sebelum Positif Covid-19

Kompas.tv - 1 Desember 2020, 18:35 WIB
Penulis : Reny Mardika

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkonfirmasi positif Covid-19, Selasa (1/12/2020).

Sejak pertengahan bulan November, sejumlah kegiatan publik dihadiri oleh Anies Baswedan.

Adapun jejak kegiatan Gubernur Anies selama 2 minggu terakhir.

Selasa, 10 November 2020

Anies Baswedan menemui Pimpinan FPI Rizieq Shihab ke Petamburan, usai Rizieq Shihab pulang dari Arab Saudi pada malam hari.

Selasa, 17 November 2020

Anies datang ke Polda Metro Jaya untuk memenuhi panggilan penyidik terkait kerumunan yang melibatkan pimpinan FPI Rizieq Shihab.

Anies datang sejak pagi dan baru selesai memberikan klarifikasi pada malam harinya.

Baca Juga: Meski Sedang Karantina, Anies Baswedan Dipastikan Tetap Bekerja Secara Virtual

Rabu, 25 November, 2020

Anies menghadiri musyawarah nasional Majelis Ulama Indonesia (MUI) di Hotel Sultan Jakarta.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Dalam keterangannya, Anies mengatakan pada tanggal 25 November juga sudah melakukan tes usap dengan hasil negatif.

Kamis, 26 November 2020

Anies menghadiri rapat paripurna di Gedung DPRD DKI dengan agenda penyerahan KUA-PPAS 2021 senilai 82,5 triliun rupiah.

Senin, 30 November 2020

Gubernur Anies menjalani tes usap PCR yang hasilnya menyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Sebelum Positif Covid-19, Anies Baswedan Intens Bertemu Wagub DKI Jakarta

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x