Kompas TV nasional berita kompas tv

Rayakan Ulang Tahun ke 28, PT Pelindo III Gelar Port Virtual Run and Ride 2020

Kompas.tv - 15 November 2020, 19:50 WIB
Penulis : Dea Davina

SURABAYA, KOMPAS.TV - Port Virtual Run and Ride 2020 digelar oleh PT Pelindo III sebagai bagian dari perayaan ulang tahun yang ke-28.

Lomba lari dan bersepeda dilakukan secara virtual, menyesuaikan dengan pandemi yang masih terjadi di tanah air.

15.000 peserta lomba sudah terdaftar.

Mereka berkompetisi selama 15 hari, menyelesaikan 28 kilometer jarak tempuh lari dan untuk pesepeda harus menempun 280 kilometer.

Lokasi lari dan bersepeda ditentukan sendiri oleh peserta.

Pembukaan Port Virtual Run and Ride 2020 dilakukan serentak di Surabaya, Semarang, Banjarmasin dan Denpasar.

Lomba lari ini jadi agenda rutin perayaan ulang tahun PT Pelindo III sejak tahun 2016.

Di tahun ini pelaksanaannya dilakukan secara virtual, sesuai dengan protokol kesehatan di tengah pandemi.

Lomba bersepeda juga ditambahkan mulai tahun ini, mengikuti tren di masyarakat dalam beberapa bulan terakhir

 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x