Kompas TV nasional sosial

Riset ITB Potensi Tsunami 20 Meter Bikin Geger

Kompas.tv - 25 September 2020, 23:41 WIB
riset-itb-potensi-tsunami-20-meter-bikin-geger
Ilustrasi Tsunami. (Sumber: Grid.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Para peneliti dari Institut Teknologi Bandung (ITB) mengungkap adanya potensi tsunami setinggi 20 meter yang bisa menerjang bagian selatan Pulau Jawa.

Kajian para peneliti ITB ini yang telah diterbitkan di jurnal Nature Scientific Report pada pekan lalu, membuat geger masyarakat.

Salah seorang anggota tim peneliti tersebut, Endra Gunawan, mengakui hasil riset tersebut. Namun dikatakannya, hasil riset tersebut sebagai upaya untuk mengurangi potensi bencana dengan menyiapkan upaya mitigasi.

Dituturkannya, gempa terjadi karena ada siklusnya. "Gempa itu siklus, maka ada saatnya di mana di wilayah itu ada pengumpulan energi, lalu akan melepaskan saat gempa," ungkap Endra kepada Kompas.com, Jumat (25/9/2020).

Endra mengambil contoh gempa besar yang pernah terjadi di Aceh pada 2004, ternyata pernah terjadi 600 tahun yang lalu. Hal itu diketahui setelah adanya riset yang dilakukan oleh peneliti.

Baca Juga: Potensi Tsunami di Selatan Pulau Jawa Setinggi 20 Meter, BMKG Ingatkan Hal Ini yang Perlu Dilakukan

"Pascagempa 2004 di Aceh, beberapa peneliti melakukan pengambilan sampel, atau yang dikenal dengan paleoseismologi, untuk mengetahui sejarah gempa besar di masa lalu di kawasan tersebut," ungkap Endra.

Namun untuk Jawa, catatan gempa tidak terdokumentasikan. Oleh karena itu tim peneliti menggunakan analisis data GPS dan data gempa yang terekam.

Berdasarkan dua aspek studi, yakni menggabungkan data GPS dan data gempa yang saling berkorelasi ini, Tim Peneliti menemukan potensi gempa di wilayah Jawa bagian selatan, bagian barat, bagian tengah dan timur.

Seandainya wilayah-wilayah tersebut terjadi gempa dalam waktu bersamaan, maka worst case menunjukkan akan adanya potensi gempa hingga M 9,1.

"Kemudian dari informasi tersebut, kami modelkan potensi tsunaminya, dan muncullah (potensi tsunami) 20 meter di Jawa bagian barat, dan 10 meter di Jawa bagian tengah dan timur," ungkap dosen Teknis Geofisika ITB ini.

Potensi tsunami di Jawa bagian barat ini berkisar terjadi di wilayah Sukabumi, dan untuk wilayah bagian tengah terjadi di sekitar pantai-pantai di Yogyakarta.

Namun diingatkan Endra, gelombang tsunami yang akan terjadi, tergantung pada topografi dari lokasi gempa.

Baca Juga: Presiden Jokowi: Yogyakarta International Airport Didesain Tahan Gempa dan Tsunami

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x