Kompas TV lifestyle kesehatan

5 Manfaat Rosemary Oil untuk Kesehatan Rambut, Cegah Ketombe hingga Kebotakan

Kompas.tv - 11 September 2024, 06:00 WIB
5-manfaat-rosemary-oil-untuk-kesehatan-rambut-cegah-ketombe-hingga-kebotakan
Ilustrasi kebotakan. (Sumber: PIXABAY/KALHH Via Kompas.com)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Rosemary oil atau minyak rosemary adalah ekstrak minyak esensial yang dihasilkan dari pucuk daun rosemary (Rosmarinus officinalis) yang berbunga. Tanaman rosemary merupakan salah satu jenis pohon cemara kecil yang kaya akan senyawa asam rosmarinic, asam ursolat, hingga flavonoid.

Proses ekstraksi minyak ini biasanya dilakukan dengan cara destilasi uap dari daun dan bagian atas tanaman rosemary. Rosemary oil telah lama dikenal sebagai ramuan alami yang bermanfaat bagi kesehatan rambut. 

Dikutip dari laman Healthline, berikut ragam manfaat rosemary oil untuk kesehatan rambut.

Baca Juga: Manfaat dan Risiko Keratin Treatment untuk Kecantikan dan Kesehatan Rambut

Deretan manfaat minyak rosemary

1. Meningkatkan pertumbuhan rambut

Rosemary oil mengandung asam ursolat yang dapat merangsang produksi zat-zat yang mendukung pertumbuhan rambut.

Minyak alami ini dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dengan cara melancarkan aliran darah ke pembuluh darah kecil di kulit kepala, meningkatkan produksi hormon yang terlibat dalam pertumbuhan folikel rambut, dan menghambat peradangan yang menjadi penyebab kebotakan atau kerontokan rambut.

Sebuah penelitian yang diterbitkan oleh Skinmed membuktikan bahwa pemakaian minyak rosemary selama 6 bulan dapat meningkatkan pertumbuhan rambut secara signifikan pada orang yang mengalami kebotakan.

2. Anti ketombe

Salah satu penyebab utama ketombe adalah pertumbuhan jamur Malassezia pada kulit kepala. Minyak rosemary memiliki sifat anti jamur yang kuat, sehingga dapat membantu mengendalikan pertumbuhan jamur penyebab ketombe.




Sumber : Healthline




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x