Kompas TV lifestyle beauty and fashion

5 Rempah yang Dapat Membuat Kulit Lebih Cerah

Kompas.tv - 27 Agustus 2024, 14:44 WIB
5-rempah-yang-dapat-membuat-kulit-lebih-cerah
Ilustrasi. 5 rempah yang dapat membuat kulit lebih cerah. (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kulit sehat dan bersih menjadi idaman banyak perempuan Indonesia. Ada beberapa faktor yang menyebabkan kulit terlihat kusam, antara lain dehidrasi, paparan sinar matahari hingga stres.

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengembalikan kondisi kulit, mulai dari menggunakan produk kecantikan hingga menggunakan berbagai rempah-rempah.

Dikutip dari laman Everyday Health, rempah-rempah ternyata memiliki efek baik pada kulit. Beberapa rempah mengandung antioksidan yang cukup tinggi.

Baca Juga: Jangan Stres, Emosi Negatif Ternyata Bisa Pengaruhi Kondisi Kulit Wajah

Antioksidan dapat mengatasi berbagai masalah kulit, seperti kulit kusam, sehingga kulit tampak lebih sehat dan cerah.

Berikut rempah-rempah yang dapat meningkatkan kesehatan kulit wajah.

5 Rempat yang Dapat Membuat Kulit Lebih Cerah

1. Kunyit

Kunyit merupakan salah satu rempah yang terkenal akan khasiatnya dalam mencerahkan kulit wajah.

Terlebih kunyit mengandung kurkumin yang bersifat antiradang, antioksidan, dan antibakteri yang membantu mengatasi bakteri penyebab jerawat.

Kunyit yang kaya akan antioksidan juga dapat berfungsi sebagai antipenuaan atau antiaging.

2. Kayu Manis

Kayu manis juga memiliki kandungan antioksidan dan antiradang. Oleh karena itu, kayu manis dapat membuat kulit tampak lebih sehat dan cerah.




Sumber : Everyday Health




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x