Kompas TV lifestyle kesehatan

6 Manfaat Air Rebusan Serai untuk Mandi

Kompas.tv - 22 Agustus 2024, 03:00 WIB
6-manfaat-air-rebusan-serai-untuk-mandi
Air rebusan serai efektif membantu merontokkan karang gigi. (Sumber: Grid.id)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Serai merupakan salah satu tanaman yang kaya akan manfaat.

Selain digunakan sebagai bumbu dapur, tanaman ini sudah sejak lama digunakan sebagai obat tradisional.

Bahkan, serai terbukti memiliki sifat antioksidan yang dapat meredakan seri dan bengkak.

Air rebusan serai tidak hanya bisa dikonsumsi sebagai minuman tradisional, tetapi juga digunakan untuk mandi.

Air rebusan serai dapat mengurangi gejala gangguan kesehatan kulit, inflamasi, dan bau badan.

Dikutip dari laman WebMD, berikut ragam manfaat air rebusan serai untuk mandi.

Baca Juga: 8 Manfaat Minyak Serai, Meringankan Sakit Kepala hingga sebagai Antiinflamasi

1. Mengurangi inflamasi

Serai mengandung quercetin yakni sejenis flavonoid alami. Senyawa ini memiliki sifat anti-inflamasi kuat, sehingga membantu tubuh melawan peradangan yang sering menjadi akar dari berbagai penyakit kronis.

2. Mengurangi gejala penyakit kulit

Mandi dengan air rebusan serai juga dapat mengurangi gejala penyakit kulit dan memberikan efek anti jamur.

Air rebusan serai dapat mengatasi masalah kulit seperti ringworm, kutu air, dan jock itch.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x