JAKARTA, KOMPAS.TV - Upacara dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI pada 17 Agustus 2024 akan dilaksanakan di dua tempat yakni Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Istana Merdeka, Jakarta.
Dikutip dari Indonesia.go.id, upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-79 akan dilaksanakan di IKN.
Adapun pelaksanaannya akan mengikuti zona waktu Indonesia bagian barat (WIB).
Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di IKN akan dipimpin secara langsung Presiden Jokowi bersama sejumlah menteri, termasuk Menhan Prabowo Subianto, yang juga Presiden RI terpilih 2024-2029.
Baca Juga: Tak Hanya ASN, Kementerian PUPR Sebut IKN Kota Terbuka dan Atraktif untuk Semua Kalangan
Sementara itu, Wapres RI Ma'ruf Amin memimpin upacara di Istana Merdeka, Jakarta bersama Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka, yang juga Wakil Presiden RI terpilih 2024-2029.
Presiden Jokowi akan menjadi inspektur upacara 17 Agustus 2024 di IKN yang dilaksanakan secara militer.
Sementara itu, cara upacara di halaman Istana Merdeka, Jakarta itu mengikuti tata upacara militer di IKN.
Kemudian upacara penurunan Bendera Sang Merah Putih juga diselenggarakan di dua tempat, baik di IKN maupun di halaman Istana Merdeka, Jakarta.
Jumlah undangan pada Peringatan Upacara HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus 2024 di IKN pada waktu pagi dan sore hari masing-masing seribu orang.
Undangan terbanyak diutamakan dari tokoh-tokoh IKN dan warga sekitar IKN seperti Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara.
Selebihnya antara lain untuk sejumlah menteri, pejabat daerah, tokoh nasional, dan duta besar negara sabahat.
Baca Juga: Lirik Lagu 17 Agustus Tahun 1945 Berjudul "Hari Merdeka", Ini Makna dan Penciptanya
Sedangkan, Peringatan Upacara HUT Kemerdekaan RI di Istana Merdeka akan mengundang masing-masing 1.500 orang untuk jadwal pagi dan sore hari.
Pendaftaran peserta upacara 17 Agustus 2024 di Jakarta bagi masyarakat umum akan menggunakan mekanisme seperti tahun sebelumnya, yakni mendaftar via online.
Bagi masyarakat yang ingin menghadiri Upacara HUT ke-79 RI bisa mendaftar melalui tautan yang disediakan Sekretariat Negara RI https://www.pandang.istanapresiden.go.id.
Berikut ini syarat mengikuti Upacara 17 Agustus Tahun 2024:
Sumber : indonesia.go.id
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.