YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – Desainer Indonesia Athan Siahaan memrediksi tren warna fashion pada tahun 2024 mendatang masih didominasi warna-warna pastel.
Prediksi tersebut disampaikan usai pelaksanaan kegiatan fashion show bertajuk Colorfull Indonesia, di Yogyakarta, Sabtu (25/11/2023).
Meski demikian, ia berharap warna-warna colorful ciri khas Indonesia juga mendapat tempat dalam tren fashion tahun depan.
“Sepertinya akan colorful untuk tahun 2024, walaupun masih akan didominasi oleh warna-warna pastel ya,” tuturnya.
Baca Juga: Unik, Fashion Show di Semaang Suguhkan Gaun Panen Urban Farming
“Tapi kami para pekerja seni di Indonesia berusaha supaya di Indonesia tetap dengan keberagamannya,” kata pria kelahiran Balige, Sumatera Utara tersebut.
Ia menjelaskan, pada kegiatan tersebut ia mengusung tema Colorful Indonesia dengan keberagaman warna yang ada di negeri ini.
“Dengan semua yang tampil tadi kami berharap itu akan menjadi sebuah tren 2024 dengan warna yang beragam, dengan colorfull Indoneia, kami berharap seperti itu,” kata Presiden of Indonesia Fashion Parade ini.
Pada kegiatan yang diikuti oleh 24 desainer dari sejumlah daerah tersebut, dimunculkan beragam produk tenunan nusantara.
“Kami coba mengusung keberagaman warna yang ada di Indonesia, khususnya untuk produk-produk wastra nusantara, yatu kain-kain tenunan, kain-kain tradisional mulai dari batik dan tenun yang ada di Indonesia.”
“Warna kain dan tenunan nusantara itu sangat beragam, mulai dari sabang sampai Merauke, Miyangas ampai Pulau Rote, luar biasa sekali,” ucapnya.
Baca Juga: Fashion Show Batik ala Emak-Emak dan Lansia di Indramayu
Dari 24 desainer yang turut serta dalam kegiatan itu, ditampilkan sekitar 210 koleksi busana yang hampir seluruhnya menggunakan bahan alami.
“Hampir seluruh desainer menggunakan bahan ramah lingkungan, dengan pewarna alami.”
“Disabiitas ada 17 orang, mulai dari desainer, penjahit, hingga model,” ucapnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.