Kompas TV lifestyle tren

DOMS Academy: Program Edukasi untuk Meningkatkan Profesionalisme DJ dengan Personal Branding

Kompas.tv - 30 Oktober 2023, 13:53 WIB
doms-academy-program-edukasi-untuk-meningkatkan-profesionalisme-dj-dengan-personal-branding
Logo DOMS Academy (Sumber: DOMS Academy)
Penulis : Almarani Anantar | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS TV - Industri musik elektronik telah menjadi salah satu bidang yang berkembang pesat dan menarik bagi banyak orang yang bersemangat tentang musik dan dunia DJ (Disc Jockey).

Saat ini, menjadi seorang DJ tidak hanya tentang kemampuan teknis, tetapi juga tentang bagaimana membangun citra pribadi yang kuat dan berhasil memasuki pasar yang kompetitif.

DOMS DJ, yang telah dikenal sebagai penyedia edukasi daring selama dua tahun terakhir, menyadari pentingnya pendidikan DJ yang holistik dan profesional.

Program ini dirancang untuk membentuk DJ profesional yang siap bersaing di dunia industri per-DJan, dan dalam waktu 2 tahun terakhir, DOMS DJ telah fokus memberikan edukasi DJ secara daring melalui kanal YouTube.

Baca Juga: Weird Genius Didapuk Jadi Duta Kampanye Musik Para Gamer

Namun, pendiri sekaligus mentor utama DOMS DJ, DJ Yudy, menyadari adanya ketidakpuasan di kalangan peserta yang sebelumnya telah mengikuti sekolah DJ.

Mereka merasa bingung karena program-program tersebut terlalu memusatkan perhatian pada tingkatan yang dianggap menentukan profesionalisme seorang DJ.

Selain itu, DJ Yudy juga melihat bahwa kebanyakan sekolah DJ hanya memberikan pelajaran dasar dan tidak memperhatikan pembentukan personal branding peserta, yang merupakan aspek penting untuk berhasil di industri per-DJan.

Oleh karena itu, di tahun 2023, DOMS DJ memutuskan untuk membuka program edukasi secara langsung (Offline) dengan nama "DOMS Academy."

Baca Juga: Kerajaan Arab Saudi Bikin Kejutan Manis, Dirikan Lembaga Pendidikan Musik Tradisional




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x