JAKARTA, KOMPAS.TV - Hewan pengerat tikus rupanya memiliki preferensi untuk mendiami area hangat, kering, dan dekat dengan sumber makanan.
Salah satu tempat favorit mereka adalah rumah manusia sehingga keberadaannya kerap mengganggu.
Selain itu tikus berisiko menyebabkan sejumlah penyakit menular, seperti leptospirosis dan hantavirus.
Baca Juga: Jangan Beli Racun Dulu, Berikut Cara Ampuh Usir Tikus, Gunakan Bawang dan Kayu Manis
Tikus juga kerap merusak barang di rumah dengan cara mengigitinya dan ditinggalkan begitu saja, terutama kabel-kabel yang terhalang benda.
Mengusir tikus dari rumah adalah hal penting untuk kenyamanan dan kesehatan. Anda bisa mengatasi masalah tikus dengan cara yang alami dan aman.
Untuk Anda yang berkeinginan mengusir tikus namun tidak ingin menggunakan racun atau perangkap, ada sejumlah bahan dapur yang terbukti efektif. Berikut adalah daftarnya sebagaimana disarikan dari Sun News.
Baca Juga: 9 Bau yang Dibenci Nyamuk, Cara Ampuh untuk Mengusir Serangga Ini dari Kamar
1. Bawang Putih
Tikus terganggu oleh aroma kuat bau bawang putih. Campuran bawang putih dan air bisa disemprotkan di sekitar rumah atau letakkan siung bawang di jalur tikus.
Sebagai alternatif, letakkan beberapa siung bawang putih di jalur yang sering dilewati oleh hama ini.
2. Daun Salam
Aroma dari daun salam akan menarik perhatian tikus dan dianggap sebagai makanan yang menarik bagi mereka.
Namun, setelah memakan daun salam, tikus akan mengalami kesulitan bernapas dan akhirnya mati. Letakkan beberapa daun salam di sudut-sudut rumah untuk memberantas tikus.
Baca Juga: Apa Itu Mothering dan Fathering dalam Hubungan Asmara dan Bagaimana Dampaknya? Simak Penjelasannya
3. Minyak Peppermint
Tikus tidak menyukai aroma dari minyak peppermint. Gunakan minyak ini untuk mengusir mereka dari rumah. Basahi bola kapas dengan minyak ini dan letakkan di lubang sarang tikus.
4. Cabai
Bubuk cabai terbukti efektif dalam mengusir tikus dan hewan pengerat lainnya. Taburkan bubuk cabai di pintu dan sudut rumah untuk mengusir tikus dan celurut.
5. Cokelat Bubuk
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.