JAKARTA, KOMPAS.TV - Baru-baru ini, Kereta Luar Biasa (KLB) dari PT KAI Indoensia mencuri perhatian usai sebuah rombongan study tour siswa-siswi SMAN 3 Bandung menyewa kereta ini untuk perjalanan dari Bandung ke Surabaya.
Kejadian ini pun menjadi viral dan banyak orang mulai penasaran tentang bagaimana cara menyewa KLB.
Untuk diketahui KLB adalah kereta api yang tidak terikat oleh jadwal biasa dan dapat disewa kapan saja sesuai kebutuhan.
Baca Juga: Viral! SMAN 3 Bandung Sewa Kereta Luar Biasa ke Surabaya
Sehingga penyewa bisa mementukan sendiri jadwal dan stasiun keberangkatan hingga tujuan sesuai kebutuhan. Perjalanan pun dinilai lebih privat karena gerbong di sewa oleh pihak terkait.
Berikut ini penjelasan lengkap tentang cara menyewa KLB dari KAI yang dilansir dari situs resmi KAI.
Baca Juga: Viral! Bus TNI AL Terobos Palang Pintu Hingga Nyaris Tertabrak Kereta Api
Baca Juga: Viral Ibu Muda Gesit Buka Jalan Ambulans, Polisi Beri Penghargaan
Terkait harga, Manager Humas PT KAI Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung Mahendro Trang Bawono menjelaskan harga sewa yang dibayarkan pihak SMAN 3 Bandung dari Bandung ke Surabaya Gubeng.
“Kalau dari kami itu kisarannya sih (per orang) hampir sama dengan tiket Kereta Api Argo Wilis, tinggal dikali saja,” jelasnya.
Ditelusuri di aplikasi KAI Access, harga tiket Kereta Api Argo Wilis relasi Bandung-Surabaya berkisar Rp550.000 - Rp670.000.
Apabila dikalikan 300 orang, harga sewa kereta api KLB berkisar di angka Rp165 juta hingga Rp201 juta.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.