Kompas TV video cerita indonesia

Erick Thohir Tolak Kirim Masker ke China

Kompas.tv - 7 Maret 2020, 21:56 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri BUMN Erick Thohir menegaskan tidak menerima permintaan untuk ekspor masker ke China.

Sebelumnya, perusahaan Sunning Group dari China meminta langsung ke Erick Thohir soal pasokan masker dengan permintaan mencapai 2 juta lembar masker.

Menteri Erick Thohir pun menolaknya.

Baca Juga: Tinjau Stok Masker, Erick Thohir: Kimia Farma Batasi 1 Orang Beli Maksimal 2 Masker

"Tidak mungkin memenuhi permintaan tersebut," kata Menteri BUMN Erick Thohir dilansir dari Kompas.com (7/3/2020)

Langkah Erick ini diambil sesuai dengan perintah Presiden Jokowi yang mengatakan BUMN Farmasi harus memenuhi permintaan masker dalam negeri.

Baca Juga: Erick Thohir Keluarkan Edaran Waspada Virus Corona

Sebelumnya, Erick pernah mengaku ditelepon pemilik Sunning Group terkait ketersediaan masker di Indonesia. Sebab, saat ini di China masker sangat dibutuhkan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona. 

“Hari ini saya ditelepon sama pemilik Suning, (dia) mau beli 2 juta masker (dari Indonesia),” ujar Erick di Jakarta, beberapa waktu lalu. 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x