JAKARTA, KOMPASTV - Sepak terjang putra sulung Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berkunjung ke sejumlah daerah adalah dalam rangka melakukan konsolidasi menjelang Kongres Partai Demokrat 2020.
AHY disebut-sebut sebagai calon tunggal pemimpin masa depan untuk Partai Demokrat.
Dikutip dari Kompas.com, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan mengatakan adalah hal wajar jika AHY konsolidasi ke seluruh penjuru nusantara.
Baca Juga: Agus Yudhoyono Keliling Indonesia, Kunjungi Kader Demokrat
Ia pun berharap Agus Harimurti Yudhoyono menjadi kandidat tunggal calon ketua umum dalam Kongres Partai Demokrat 2020.
"Mudah-mudahan lah ya. Pokoknya kita, calon tunggal, apakah ada persaingan, saya pikir sama saja ya kan," ujar Syarief usai menghadiri forum diskusi di kawasan Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, Minggu (16/2/2020).
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan juga optimis kongres tersebut jadi momentum lahirnya pemimpin baru untik melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan Susilo Bambang Yudhoyono.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.