Kompas TV video cerita indonesia

Mungkinkah Sandiaga Jadi Pengganti Jokowi di 2024 ?

Kompas.tv - 15 Januari 2020, 19:16 WIB
Penulis : Wayan Astaphala

Jakarta, KOMPAS.TV - Rabu pagi di Hotel Raffles Jakarta Selatan, Presiden Joko Widodo menghadiri pelantikan jajaran pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) masa bakti tahun 2019-2022

Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo menyampaikan harapannya kepada jajaran pengurus baru HIPMI sekaligus berujar bahwa pengganti dirinya di tahun 2024 nanti akan berasal dari HIPMI

Di depan seluruh tamu undangan yang hadir dalam acara.
Presiden menyebut nama Sandiaga Uno sebagai salah satu Ketua Umum HIPMI terdahulu, lantaran hanya Sandiaga-lah nama mantan ketua umum HIPMI yang dia tahu.

Setelah menyebut nama Sandiaga, Presiden Jokowi menambahkan kata-kata 'hati-hati 2024' yang kemudian disambut riuh tepuk tangan dari peserta acara.

Menurut Presiden Jokowi, Anggota HIPMI memiliki kualitas pemimpin yang tak perlu diragukan
Presiden Jokowi juga memiliki keyakinan bahwa calon penggantinya nanti akan berasal dari HIPMI

Berdasarkan keputusan MUNAS HIPMI ke-16, Mardani h. Maming terpilih menjadi ketua umum HIPMI 2019-2022 menggantikan Bahlil Lahadalia yang saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x