Kompas TV video kamar rosi

Ditawari Jadi Komisaris, Dokter Tirta: Idealisme Gak Bisa Dibeli Pakai Uang!

Kompas.tv - 3 Februari 2021, 18:02 WIB
Penulis : Desy Hartini

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dokter Tirta Mandira Hudhi atau dikenal dengan dokter Tirta hadir dalam program Kamar Rosi, Selasa (2/2/2021).

Dalam kesempatan itu, host Kamar Rosi, Rosianna Silalahi, bertanya iseng kepada dokter Tirta bila ditawari menjadi seorang Komisaris.

"Iseng-iseng aja nih pertanyaanku, kalau misalnya entar lo ditawarin Komisaris mau enggak?" tanya Rosi, sapaan akrab Rosianna SIlalahi.

Baca Juga: Dokter Tirta: Ini Malah Lucu, Genose Belum Di-Acc, tapi Sudah Dijual di E-commerce

"Ah saya masih happy nyuci sepatu, Mbak. Jujur aja. Karena saya sudah bilang sama teman-teman idealisme itu gak bisa dibeli pakai uang. Selama ini relawan itu uangnya dari mana? Ya dari saya sendiri," tegas dokter Tirta.

Setidaknya ada dua hal yang diinginkan oleh dokter Tirta dari pandemi Covid-19, yakni UMIKM kembali berjalan dan dapat berkumpul dengan keluarganya setiap dua minggu sekali.

"Saya cuma mau dua hal. Satu, event saya berjalan lagi karena saya ada event UMKM yang sudah selama setahun 40 kota saya batalin semua di mana itu wadahnya UMKM. Pak Sandiaga tahu itu karena Pak Sandiaga adalah mentor saya dari 2019. Jadi kalau pandemi tidak selesai, UMKM enggak akan event, Mbak. Habis sudah sarana untuk jual beli. Saya cuma mau itu doang," ujar dokter Tirta.

Baca Juga: Gara-gara Kritik Covid-19, Rumah Orangtua Dokter Tirta Sering Mendapat Ancaman Teror

"Kedua, saya cuma pengen bisa praktek normal dan ketemu keluarga lagi tiap dua minggu sekali. Hidup saya bukan di Jakarta sepenuhnya, saya ada keluarga di Jogja. Selama Covid-19, saya cuma ketemu anak setahun sekali," tambah dokter Tirta.

#KamarRosi #Covid19 #DokterTirta




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x