Kompas TV internasional kompas dunia

Trump Ingin Bubarkan USAID, Mantan Dubes AS untuk RI Jamin Lembaga Bantuan Itu Tak Akan Hilang

Kompas.tv - 13 Februari 2025, 20:29 WIB
trump-ingin-bubarkan-usaid-mantan-dubes-as-untuk-ri-jamin-lembaga-bantuan-itu-tak-akan-hilang
Duta Besar AS untuk Indonesia periode 2014-2016 Robert O Blake Jr. dalam diskusi publik yang diselenggarakan Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI) di Jakarta, Kamis (13/2/2025). (Sumber: Cindy Frishanti/Antara)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Eks Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk RI Robert Blake menilai Lembaga Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) tidak akan bubar. Hal tersebut disampaikan Blake menanggapi langkah pemerintahan Donald Trump yang berupaya membubarkan USAID.

Dubes AS untuk RI periode 2014-2016 ini menyebut USAID akan terus eksis dan tetap mengirimkan bantuan ke Indonesia. Pasalnya, berbagai kalangan di AS, baik dari Republikan atau Demokrat masih mendukung lembaga bantuan itu.

“Saya ingin meyakinkan orang-orang, saya tidak berpikir USAID akan hilang,” kata Blake dalam diskusi yang digelar Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI) di Jakarta, Kamis (13/2/2025).

Baca Juga: Pemerintahan Trump Pangkas USAID, Ribuan Pegawai Dipaksa Cuti

Robert Blake mengklaim dukungan untuk USAID masih kuat di DPR AS. Lembaga ini dinilai penting sebagai soft power dan jalinan persahabatan AS dengan berbagai negara di dunia.

“(USAID) telah membuat perbedaan besar di Indonesia. Dan saya pikir itu akan terus berlanjut. Tidak ada kontroversi tentang itu,” kata Blake.

Di lain sisi, Blake mengklaim bantuan yang disalurkan USAID turut berperan mencegah penyebaran ekstremisme di dunia. Menurutnya, aliran dana USAID untuk program peningkatan standar hidup dan mengurangi kemiskinan dapat menangkal perkembangan kelompok seperti ISIS.

“Mereka (ISIS) berkembang pesat karena kemiskinan, kekacauan, pemerintahan yang buruk, dan korupsi,” kata Blake dikutip Antara.

“Menurut saya, itu (mencegah penyebaran ekstremisme dan terorisme) adalah hal yang penting untuk ditegaskan (agar USAID terus berjalan). Hal ini sering terlupakan dalam perdebatan di Amerika."

Lebih lanjut, Robert Blake menilai demokrasi Indonesia telah berkembang pesat. Indonesia disebutnya telah menorehkan banyak kemajuan di berbagai isu.

USAID sendiri turut mengalirkan bantuan ke Indonesia sejak era Orde Baru. Salah satu program USAID di Indonesia adalah bantuan kesehatan, termasuk untuk penanggulangan tuberkulosis.

Baca Juga: Demokrat Akan Gugat Rencana Trump Bubarkan USAID ke Pengadilan: Kami Hadapi Krisis Konstitusional


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x