Kompas TV internasional kompas dunia

Israel Buka Akses ke Gaza Utara, Begini Momen Warga Jalan Kaki Menyusuri Pantai Menuju Rumah

Kompas.tv - 28 Januari 2025, 18:58 WIB
Penulis : Jocelyn Valencia

GAZA, KOMPAS.TV - Sesuai dengan kesepakatan gencatan senjata, Israel akhirnya membuka akses menuju Gaza Utara, memungkinkan warga Palestina kembali ke wilayah yang sempat dikosongkan selama perang.

Puluhan ribu warga Palestina menyusuri pantai untuk kembali ke rumah mereka yang kemungkinan besar telah hancur atau rusak.

Akses ini dibuka melalui koridor Net-Razim, sebagai bagian dari implementasi kesepakatan gencatan senjata, menandai pertama kalinya wilayah Gaza Utara dibuka sejak awal perang 15 bulan dengan Hamas.

Gaza Utara sebelumnya menjadi medan pertempuran terberat, menyebabkan kerusakan paling parah. Sebanyak satu juta warga melarikan diri ke selatan, sementara ratusan ribu tetap tinggal di utara selama konflik.

Berbagai lembaga kemanusiaan kini memantau kepulangan keluarga-keluarga tersebut, menyediakan makanan, biskuit, dan perawatan medis darurat. Menurut data OCHA, hingga 27 Januari, sekitar 200 ribu orang telah kembali dari Gaza Selatan ke Gaza Utara.

#gaza #palestina #israel

Baca Juga: Potret Wapres Gibran Cek Hasil Renovasi Stadion Gelora Delta Sidoarjo Senilai Rp94 Miliar




Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x